Langkah mudah menggunakan fungsi HLOOKUP pada microsoft excel


Langkah mudah menggunakan fungsi HLOOKUP pada microsoft excel

Selamat Pagi semua, kali ini saya akan sharing tentang bagaimana mengambil data referensi pada microsoft excel secara horisontal dengan menggunakan fungsi HLOOKUP. Saya menjelaskan ini karena beberapa hari yang lalu saya dimintai tolong rekan kerja untuk mengolah data pada microsoft excel dengan menggunakan fungsi VLOOKUP dan HLOOKUP. untuk penggunaan fungsi VLOOKUP bisa dibaca disini. Pada HLOOKUP digunakan untuk mencari nilai fields pada kolom yang sama tetapi beda baris dalam tabel array.

Perbedaan penggunaan HLOOKUP dan VLOOKUP yaitu HLOOKUP digunakan jika nilai perbandingan terletak disebuah baris dibagian atas tabel data, dan ingin mencari beberapa baris tertentu dibawahnya, Sedangkan VLOOKUP digunakan jika nilai data referensi terletak di kolom sebelah kiri atau sebelah kanan dari data yang akan dicari.

Baca juga:

Langkah cepat mengambil data di Microsoft Excel dengan fungsi VLOOKUP

Syntaks dasar dari fungsi HLOOKUP sebagai berikut

=HLOOKUP(lookup_value;table_array;row_index_num;[range_lookup])

Untuk memberikan ilustrasi penggunaan fungsi HLOOKUP sebagai berikutwww.calesmart.comSehingga untuk menyelesaikan masalah diatas maka  dapat di jelaskan sebagai berikut:

Baca juga:

Cara pengambilan data di Excel secara cepat dengan fungsi VLOOKUP

  1. Pada Kolom Tabel data sumber terdapat No., ID., Nama, dan semester tetapi ID, Nama dan semester masih dalam kondisi kosong, untuk mencari ID di kolom data sumber maka tempatkan kursor pada D13 seperti pada gambar berikut ini.www.calesmart.com
  2. Kemudian tuliskan rumus fungsi VLOOKUP pada cell tersebut dan tekan enter. =HLOOKUP(D12;C4:F7;2;FALSE) maka akan menghasilkan nilai sebagi berikutwww.calesmart.com
  3. Setelah itu tingggal ganti no maka ID secara otomatis mengikuti hasil yang diubah pada baris no. dan jika semua di isi fungsi HLOOKUP maka akan mengjasilkan sebagai berikutwww.calesmart.comSekian tutorial tentang penggunaan fungsi HLOOKUP pada microsoft excel. semoga bermanfaat.

INFORMASI:

Iklan yang tampil pada halaman situs ini sepenuhnya diatur oleh pihak google, kami hanya menyediakan slot kosong. Jadi apabila ada iklan yang kurang berkenan atau menyinggung perasaan anda harap informasikan kepada kami melalui formulir kontak web ini untuk selanjutnya akan kami sampaikan ke pihak Google.

penulis

About Catur Budi Waluyo

<p> Suka otak atik yang penting menyenangkan dan bermanfaat saja. Administrator www.calesmart.com</p> <p> &nbsp;</p> <p> &nbsp;</p>

Learn More

Artikel Terkait