Temukan Solusi Persoalan Hidupmu dengan Garputala


Temukan Solusi Persoalan Hidupmu dengan Garputala

Siapa sih yang nggak punya persoalan hidup? Kayaknya semua punya deh. Bahkan orang yang secara lahir tampak bahagia, senang, mungkin dia pun punya persoalan yang tidak ringan. Hanya saja dia pandai menampakkan kesyukurannya, sehingga yang terpancar adalah kebahagiaan dan kekuatan.

Persoalan hidup itu bukan untuk dicarikan soundtracknya, Gaes. "Soundtrack"? Iya. Kalau lagi sedih, inginnya dengerin lagu-lagu sedih. Kalau lagi semangat, puter terus lagu-lagu semangat. Mungkin itu bisa membantu ya, tapi nggak banyak. Apalagi kalau dengan apa yang kita dengarkan itu justru semakin melarutkan perasaan pada kesedihan, penyesalan, atau hal-hal yang kurang baik lainnya.

 Baca juga:

Bagaimana Cara Ibu Rumah Tangga bisa menghasilkan Uang?Berikut Tips Ibu Rumah Tangga dapat Gaji dari Tulisannya.


Banyak orang yang suka larut dalam suasana hatinya. Misalkan ia sedang sedih, maka ia menikmati betul kesedihan itu. Seolah ia adalah orang yang paling menderita di dunia ini. Yang lain mah nggak ada yang level deritanya kayak dia.;-)

Solusi atau jalan keluar adalah yang kita perlukan untuk menghadapi hingga menyelesaikan persoalan itu. Solusi nggak akan muncul kalau kita meratapi persoalan. Iya nggak?

Hal pertama yang perlu dipahami adalah bahwa persoalan yang kita hadapi saat ini adalah atas izin Allah. Ingat bahwa segala sesuatu yang terjadi di dunia ini adalah atas izin Allah, atas pengetahuan Allah. Kalau sudah menyadari hal ini, maka hati kita akan lebih lapang untuk berbaik sangka pada Allah. Nggak ada yang sia-sia dari ciptaan Allah. Jadi, pasti ada hikmah di balik persoalan ini.

Kedua, kita harus cari solusinya. Ngomel, curhat yang berlebihan, atau mengeluh terus bukanlah jalan keluar. Ingat, jangan berlebihan ya. Jangan sampai meluapkan perasaan kesedihan pada orang lain atau di media sosial. Nggak ada yang melarang sih, tapi sebaiknya curhatnya ke Allah aja.

Baca juga:

Apa sich arti dari Tawakal? Bagaimana keutamaan dari Tawakal?

"Curhat ke Allah itu lebih sulit, kan nggak bisa diajak ngobrol langsung." Kata beberapa orang sih begitu. Tapi curhat, lalu minta solusi sama Allah itu lebih baik kan?

Salah satu cara yang bisa kita tempuh adalah dengan melakukan garputala. Bagi sahabat Magnet Rezeki, teknik ini tentu sudah nggak asing lagi. Apalagi Pak Nashrullah pun menulis buku Diary Garputala. Tambah tenar lah metode ini.

Gaes, sebelum mencari solusi persoalan hidup melalui teknik garputala ini, silakan tata hatinya terlebih dahulu. Pertama, kita sadari bahwa ada peran kesalahan kita, sehingga persoalan ini terjadi. So, istighfar yang banyak. Mengakui kesalahan lalu bertaubat, mohon ampun pada Allah. Kedua, ayat yang kita temukan nantinya adalah benar. Jadi jangan sampai bilang, "Ah, ini ayat salah. Harusnya kan begini." So, turunkan level garis kebenaran. Jangan merasa diri benar dan Al Qur'an yang salah.

Langkah-langkahnya sebagai berikut:

1. Silakan tulis persoalan Anda di buku tulis. Ngalir aja apa adanya. Dirimu nih sedang CURHAT pada Allah. Lalu siapkan Al Quran tanpa terjemahan.

2. Ambil wudhu

3. Sholat sunnah 2 rekaat (boleh di-skip)

4. Dzikir, atau istighfar

5. Ambil Al Quran tanpa terjemahan. Pegang, hadapkan ke wajah Anda. Sambil katakan,
"Ya Allah, saya memiliki persoalan sedemikian... (baca yang tadi sudah ditulis)... Saya tahu ada andil kesalahan saya, sehingga hal ini terjadi. Ampuni aku, sayangi aku, Ya Allah. Ya Allah, titipkan padaku satu ayat yang dapat menyibak rahasia dibalik hal ini, dan agar aku mendapatkan solusi hanya dari-Mu."

6. Buka Al Quran tanpa terjemahan tadi. Biarkan tangan Anda membuka mana saja. Catat ayat yang pertama yang Anda lihat.

Baca juga:

Penghuni Surga itu Sibuk

Kita lanjutkan pada ketentuan garputala ya. Ayat yang pertama kita lihat mungkin dirasa kurang pas dalam menjawab persoalan. Tapi sabar dulu. Ikuti ketentuannya berikut ini:

1. Ayat yang pertama dilihat, dicatat. Yakin itu adalah ayat yang Allah pilihkan

2. Silakan dibaca terjemahannya.

3. Jika ayat itu menceritakan azab, orang kafir, dll apa saja yang menyeramkan atau kurang menyenangkan, ayat itu benar kog. Ikuti ketentuan selanjutnya.

4. Baca ayat atasnya, dan baca ayat bawahnya. Teruskan hingga Anda temukan ayat yang di sana ada KABAR GEMBIRA. Terkadang Allah titipkan amalan apa yg harus dikerjakan di ayat tersebut. Misalnya shalat, sedekah, berama shalih, dll.

Ayat yang di dalamnya terdapat kabar gembira itulah solusinya. Apa yang dirasakan secara langsung setelah melakukan garputala adalah ketenangan dalam menghadapi persoalan. Dengan begitu, insyaAllah solusi pun bisa diperoleh.

Semoga persoalan hidup yang kita hadapi saat ini, dapat semakin mendekatkan kita kepada Allah Yang Maha Kuasa. Semoga semakin menambah kesabaran, keimanan, dan ketakwaan kita. Pastikan hatimu yakin bahwa Allah akan menolongmu. InsyaAllah

Oleh: Lestari Ummu Al Fatih

INFORMASI:

Iklan yang tampil pada halaman situs ini sepenuhnya diatur oleh pihak google, kami hanya menyediakan slot kosong. Jadi apabila ada iklan yang kurang berkenan atau menyinggung perasaan anda harap informasikan kepada kami melalui formulir kontak web ini untuk selanjutnya akan kami sampaikan ke pihak Google.

penulis

About Lestari Ummu Al Fatih

<p> Penulis dan SLC di Sygma Daya Insani</p>

Learn More

Artikel Terkait